Keterampilan dalam berinteraksi dengan orang lain, sikap pribadi dalam mempertimbangkan sesuatu atau perilaku seseorang tercermin dalam sikap perbuatan yang kita lakukan dan ucapan-ucapan yang keluar dari mulut kita. Pada dasarnya etiket itu dimana-mana sama, namun etiket di tempat kerja lebih beragam sifatnya.
Banyak hal yang harus kita cermati, kita tahu bahwa di kantor banyak sekali peraturan dan prosedur yang mengatur perilaku dan sikap pegawai selama bekerja. Agar kita disenangi dan disegani di kantor, perlu kiranya kita mengetahui etiket yang berlaku di kantor:
1. Pahami dan hormati budaya kantor
Dengan memahami budaya kerja kantor atau corporate culture, mulai dari sikap kerja, cara berbusana yang biasa berlaku di perusahaan, kemudian mengikuti aturan mainnya serta menghormati perilaku perusahaan, membuat kita tidak merasa asing dengan kebiasaan yang berlaku di perusahaan tersebut.
2. Hormati senior
Kita tahu bahwa di kantor berlaku sistim ”hirarki”, ada senior dan yunior. Pada umumnya senior berperan penting, karena selain sudah berpengalaman ia juga bisa membantu dan mendidik juniornya,pelajari sikap dan perilaku senior, usahakan selalu menyesuaikan diri di setiap kegiatan. Meskipun kita merasa lebih mampu, jangan sepelekan para senior, bagaimanapun pasti ada hal-hal yang bisa kita serap dan pelajari dari para senior.
3. Jangan terlalu want to know (ingin tahu)
Sikap ingin tahu memang perlu, terutama yang berkaitan dengan pekerjaan. Namun jika keingintahuan tersebut berkaitan dengan masalah dan urusan pribadi orang lain, haruslah kita hindari. Buatlah batasan yang jelas antara hubungan pribadi dan profesionalisme. Persahabatan di dalam suatu kantor akan membantu suasana dan kondisi kerja yang harmonis. Menurut peraturan yang umum berlaku, bahwa bisnis dan kesenangan tidak bisa dicampur-adukkan. Sikap ingin tahu masalah pribadi orang lain yang melewati batas akan mengganggu pekerjaan dan menghalangi kesempatan promosi karier seseorang.
4. Hormati pendapat rekan kerja
Kenali perbedaan pendapat seorang rekan kerja dan jangan memaksakan kehendak kepada orang lain. Hormatilah setiap perbedaan yang ada, yang penting perbedaan tersebut tidak mengganggu stabilitas dan hubungan kita dengan rekan kerja.
5. Penuhi tugas dan tanggung jawab kerja
Dalam melaksanakan tugas, jangan sekalipun melimpahkan tugas kepada orang lain selama kita sanggup menyelesaikannya. Setiap pegawai memiliki tugas, tanggung jawab dan job deskripsi masing-masing. Apabila kita ingin mendelegasikan tugas karena suatu hal, pastikan bahwa pendelegasian tersebut tidak mengganggu pekerjaaan yang bersangkutan.
6. Sopan dengan semua rekan kerja
Bersikap sopan bukan hanya terhadap atasan dan orang-orang penting saja. Menjaga kesopan juga perlu terhadap rekan kerja maupun kepada bawahan, hal ini penting demi kelancaran pekerjaan. Kita harus bisa menghargai dan menghormati keberadaan setiap personil kantor dimanapun.
7. Tidak Aji Mumpung
Pegawai seringkali memanfaatkan keberadaannya di kantor, misalnya dengan memanfaarkan peralatan kantor seenaknya sendiri atau menyalahgunakan jabatan untuk kepentingan pribadi. Kita perlu menyadari bahwa apa yang diberikan oleh perusahaan hanya untuk kepentingan perusahaan saja. Alangkah baiknya kita tidak memanfaatkan itu semua untuk hal-hal yang bersifat pribadi. Jabatan yang kita dapatkan juga jangan sampai membuat kita besar kepala dan bertindak semena-mena.
Sumber:
http://www.stiks-tarakanita.ac.id